UKM Rohis Ar-Rahman Adakan Safari Ramadhan

0
1542
Foto bersama Syekh Abdallah Jawwad Al-shawish Al-Hafidz

Muaro Jambi –Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Rohis Ar-rahman Universitas Jambi(UNJA) bekerja sama dengan da’i peduli Indonesia untuk Palestina mengadakan safari ramadhan bersama Imam Gaza Syekh Abdallah Jawwad Al-shawish Al-Hafidz di masjid Al-ijhthad FKIP, (08/05).

Suprianto selaku ketua pelaksana mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat bagi mahasiswa dalam menghafal Al-Quran dan lebih peduli terhadap keadaan Palestina sekarang.

“acara ini diadakan untuk menumbuhkan rasa peduli mahasiswa terhadap sesama,”ungkapnya

Syekh Abdallah Jawwad Al-shawish Al-Hafidz menyampaikan tentang kemuliaan bulan Ramadhan, keutamaan menghafal Al-Quran dan kondisi Palestina saat ini. Bulan Ramadhan merupakan saat yang tepat untuk menghafal dan memahami isi Al-quran karena pada bulan ini amal ibadah dilipat gandakan oleh Allah SWT.

“Hal ini juga berlaku di palestina walaupun negaranya dalam kondisi tidak aman karena terus digempur oleh rudal israel tetapi anak-anak disana tetap semangat untuk menghafal dan memahami isi Al-Quran,” ungkapnya.

Ia menambahkan, ada tiga alasan mengapa warga Palestina tidak ingin meninggalkan negaranya antara lain adanya perasaan cinta terhadap tanah air, wilayah Palestina adalah wilayah yang suci,pahala orang yang beramal di Palestina sama dengan orang yang berjihad dijalan Allah dan orang yang mendapatkan malam Lailatul Qadr sambil mencium Hajar Aswad.

“banyak sekali hal yang sulit untuk ditinggalkan di Palestina dan untuk kalian kaum muda terus lah beriktiar dijalan Allah SWT tanpa melupakan kewajiban olehnya sekalipun,”pungkasnya.

REPORTER : Rahman, Sinta, Azza,Fitra

REDAKTUR : Mellani Kogensya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here