Muaro Jambi – Tiga mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Jambi (Unja) Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Joni Iskandar, Dudu mawarida sembiring
Siti Aisyah Indonesia ke-74 di Lapangan Unja Mendalo, Sabtu (17/8).
Melalui keputusan Rektor Universitas Jambi, mahasiswa yang mampu berprestasi di lingkungan Universitas Jambi di tingkat nasional dan internasional akan mendapatkan uang pembinaan sesuai keputusan yang telah di tetapkan oleh pihak Unja.
Diterima setelah penyerahan uang pembinaan dari Rektor Unja, Joni Iskandar bersyukur bisa menjadi salah satu mahasiswa berprestasi di tingkat Nasional.
“Alhamdulillah masih diberi rezeki dari Allah SWT. Dan ini merupakan penghargan dari Rektor unja terhadap saya dan tim saya yang telah menjadi mahasiswa berprestasi di tingkat nasional ”, ungkapnya.
Ia menambahkan dengan diberikan penghargaan, ia berharap agar penerangannya berhasil untuk memperoleh prestasi di bidang akademik maupun non akademik.
“Saya berharap akan ada generasi yang berprestasi dan juga mampu menoreh prestasi yang lebih banyak lagi,” pungkasnya.
Reporter: Alwandi
Redaktur: Fitri