MENDALO,- prodi Pendidikan kimia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Jambi (UNJA) mengadakan kegiatan seminar dan konser gebyar kimia argon Tingkat Nasional Tahun 2024, dengan tema ‘Membangun Kreativitas Calon Pendidik Muda untuk Mewujudkan Indonesia Cerdas’. Kegiatan berlangsung di Balairung UNJA pada 17-18 Februari 2024.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Rektorat Dr.Ir. Teja Kaswari, M.Sc. Bersama ketua prodi Pendidikan Kimia Aulia Sanova, S.T., M.Pd. dan dihadiri Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa FKIP, Arya Ramadhan, dan Ketua Pelaksana Harian, M. Fadhil Riyansyah, berserta seluruh peserta lomba dan seminar siswa SMA/MA/SMK dan mahasiswa dari berbagai sekolah dan Perguruan Tinggi Indonesia yang dilaksanakan secara luring.

kegiatan kimia argon 2024 ini merupakan sebuah kegiatan yang dilaksana untuk meningkatkan kreativitas pelajar dalam berkarya seperti yang disampaikan ketua pelaksana harian kimia argon 2024 oleh saudara M. Fadhil Riyansyah:

“kimia argon ini merupakan sebuah kegiatan tahunan yang dilaksanakan oleh himapemia yang bertujuan untuk meningkatkan kreativitas siswa dan mahasiswa diseluruh Indonesia beberapa kegiatan yang diadakan yaitu beberapa cabang lomba, seperti olimpiade kimia, essay nasional, lomba karya tulis ilmiah, dan juga lomba poster, dan alhamdulillah diikuti oleh ratusan peserta, bukan hanya itu kami juga mengadakan seminar Nasional dengan mengundang pemateri yang luar biasa ada Arief Zohiril Fikri dan dikta wijaksono yang akan menghibur para peserta seminar.” Ujarnya

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Rektorat Dr.Ir. Teja Kaswari, M.Sc menyampaikan harapannya atas terselenggaranya kegiatan kimia argon oleh Himapemia FKIP Unja.
“Alhamdulillah, kimia argon tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Himapemia FKIP UNJA ini berjalan dengan baik dan sukses. Ini adalah kegiatan yang sangat luar biasa untuk bisa meningkatkan kreativitas siswa dan mahasiswa, Universitas selalu mewadahi setiap fakultas dan prodi untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang sekiranya bermanfaat dan berdampak.” ungkap Dr.Ir. Teja Kaswari, M.Sc.

Acara kimia argon juga disambut dengan antusia oleh peserta seminar dan juga lomba yang berhara acara ini agar terus berlanjut dan lebih baik lagi kedepannya
“acaranya sangat bagus dan juga mewah dan juga sangat memotivasi saya untuk lebih semangat lagi belajar kimiaSaya sangat bangga acara ini dapat terlaksana dengan baik dan menjadi salah satu kebanggan karena bisa menjadi peserta lomba, ” tutur Nazwa Nabila salah satu peserta lomba yang berasal dari MAN 2 Batang Hari.

Kegiatan tersebut ditutup dengan acara seminar pemberian materi dari Arief Zohiril Fikrid dan  penampilan Dikta wijaksono yang membawa beberapa lagu serta diakhiri photo Bersama.

Penulis: ZelaHayani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here