Tujuh Mahasiswa Fkip Ikut Ppl Asean

0
1630
Tujuh Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu pendidikan (FKIP) Universitas Jambi (UNJA) mengikuti program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di Thailand dan Filipina bersama International Office (IO) Unja serta Wadek I FKIP Unja.

Muaro Jambi – Tujuh mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu pendidikan (FKIP) Universitas Jambi (UNJA) mengikuti program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di Thailand dan Filipina.

Sri Wachyuni, M.Hum.,Ph.D selaku ketua International Office (IO) Unja mengatakan, Unja melalui UPT International Office mengirim tujuh mahasiswa FKIP.

“Kita mengirim tujuh mahasiswa dari FKIP “, katanya seusai pelepasan mahasiswa di Ruang Aula LP2M, jumat (3/8).

Pelaksanaan PPL dijadwalkan selama satu bulan dari bulan Agustus sampai September. Tujuh mahasiswa itu akan melaksanakan PPL di SMP dan SMA yang telah dikoordinasi oleh perguruan tinggi di Thailand dan Filipina.

“Selama satu bulan Agustus ini, saat ini kita yang kelola dari registrasi hingga koordinasi dengan sekolah–sekolah. Kedepan pengelola akan diserahkan ke Fakultas masing–masing. IO sebagai penyelenggara saja”. Jelasnya.

Kita yang kelola semua dari registrasi di Simio, menghubungi sekolah dan persiapan lain. dilaksanakan bulan Agustus ini selama satu bulan.

Dirinya berharap, selesai mengikuti PPL Asean mahasiswa dapat berbagi pengalaman kepada mahasiswa lain.

“Setelah kembali mereka bisa sharing pengalaman kepada mahasiswa lain “,harapnya.

Ketujuh mahasiswa FKIP yang ikut PPL Asean yaitu Refor Diansyah (Pendidikan Ekonomi) Soni Afriansyah (Pendidikan Kimia) Etika Rahmadhani (Pendidikan Matematika) Istiqomah (Pendidikan Guru Paud) Andari Amalia Syahrial (Pendidikan Bahasa Inggris) Abdul Aziz (Porkes) Abdullah Fiqih (Porkes).

Refor Diansyah salah satu mahasiswa peserta PPL Asean mengatakan bahwa kegiatan ini menjadi salah satu cara agar Univesitas Jambi dapat dikenal dikalangan Internasional.

“Kegiatan ini dapat diajadikan ajang promosi agar nantinya Universitas Jambi dapat dikenal di Asean “, tutupnya saat dihubungi melalui WhatsApp.

Reporter : muhammad sahrozi dan ibnu sina

Redaktur : Siti Enik Mukhoiyaroh Bambang

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here